Sabtu, 25 Desember 2010

Rusia akan beli kapal dari Perancis

Kemungkinan Rusia akan membeli kapal laut dari Perancis


Rusia membenarkan akan membeli sedikitnya dua kapal perang kelas Mistral dari konsorsium pimpinan Prancis.

Wartawan menyebutkan, penjualan ini perangkat angkatan laut canggih pertama kalinya dari anggota Nato ke Rusia.

Prospek penjualan ini menimbulkan kekhawatiran sekutu Prancis di Nato.

Kesepakatan penjualan ini dicapai nulan Juli namun terhambat sebulan kemudian mengenai seberapa besar teknologi Prancis siap dibagi ke Rusia dan pesanan yang diberikan ke tender internasional.

Pihak berwenang Rusia dan Perancis mengatakan Moskow telah memilih konsorsium Prancis DCNS dan STX serta galangan angkatan laut Rusia OSK, meskipun pembuat kapal di Spanyol dan Belanda juga menginginkannya.

"Tawaran mereka semula meliputi pembuatan dua kapal seperti ini yang diperluas menjadi pembuatan dua kapal lagi," kata kantor Presiden Prancis Nikolas Sarkozy.

Kantor berita AP menyebutkan, Presiden Rusia Dmitry Medvedev memberitahukan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy hari Jumat soal keputusan pembelian kapal itu.

Kapal serbu amfibi kelas Mistral dapat membawa 16 helikopter, empat kendaraan pendaratan dan 750 personil militer serta dilengkapi dengan rumah sakit berkapasitas 69 tempat tidur.

Kesepakatan pembelian itu menimbulkan ketidaknyamanan negara Nato khususnya Amerika Serikat serta tetangga Rusia dan negara-negara Baltik.

Bulan Februari, seorang pejabat Amerika mengatakan Amerika Serikat "mempertanyakan" Prancis mengenai pesanan kapal itu.

Kabel diplomatik Amerika yang dibocorkan Wikileaks bulan ini menyebutkan, kesepakatan penjualan itu menyebabkan ketegangan Washington dan Paris.

Menteri Pertahanan Robert Gates dikutip AP menyatakan penjualan itu akan mengirimkan pesan salah kepada sekutu Amerika di Eropa Tengah dan Timur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar